TanjungpinangTerkini

PPB Gelar Halal Bihalal, Hendra Jaya Ajak Warga Palembang Jaga Kerukunan dan Peduli Sesama 

×

PPB Gelar Halal Bihalal, Hendra Jaya Ajak Warga Palembang Jaga Kerukunan dan Peduli Sesama 

Sebarkan artikel ini
Hendra Jaya saat menyampaikan pidatonya di acar halal bihalal yang di gelar PPB, Jumat (18/4).

Infotoday.id – Perkumpulan Palembang Bersaudara (PPB) menggelar acara Halal Bihalal di kediaman Ketua PPB Provinsi Kepri, Jalan Cemara, Kampung Sidodadi, Kelurahan Pinang Kencana, Kota Tanjungpinang, Jumat (18/04/2025).

Ketua PPB Kepri, Hendra Jaya, dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan Halal Bihalal ini dipilih dilaksanakan pada hari Jumat karena bertepatan dengan hari libur kerja dan momen kembalinya warga dari kampung halaman usai libur panjang lebaran.

“Sebelumnya, warga kita sebagian mudik pulang kampung dan baru masuk kerja pasca libur panjang. Jadi tim panitia sepakat hari ini diselenggarakannya halal bihalal,” kata Hendra Jaya.

Politisi Partai NasDem Kota Tanjungpinang yang juga merupakan Anggota DPRD Kota Tanjungpinang ini turut menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih kepada warga Sumbagsel yang hadir serta terus menjaga silaturahmi.

“Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh warga yang hadir, khususnya dari Sumbagsel, yang tetap menjaga semangat kebersamaan,” ucapnya.

Ia juga memberikan apresiasi kepada Ketua PPB Kota Tanjungpinang beserta seluruh panitia pelaksana yang telah bekerja secara sukarela demi suksesnya acara ini.

“Kepada seluruh tim panitia, saya ucapkan terima kasih atas terselenggaranya acara ini. Semoga dengan halal bihalal ini, kita bisa semakin mempererat tali silaturahmi dan mensyukuri nikmat yang diberikan Allah SWT. Saya juga menyampaikan terima kasih kepada tamu undangan dari berbagai paguyuban suku di Kepri yang turut hadir,” ujarnya.

Hendra Jaya mengajak seluruh warga perantau asal Palembang agar saling peduli, terutama terhadap sesama perantau dari wilayah Sumatera Bagian Selatan, serta senantiasa menjaga kerukunan antar suku dan agama.

Kegiatan Halal Bihalal ini dihadiri oleh warga perantau dan diaspora Sumatera Selatan yang tinggal di Kota Tanjungpinang dan Kabupaten Bintan. Acara dibuka dengan tilawah Al-Qur’an oleh saudari Malfa Yulita, dilanjutkan dengan ceramah agama oleh Ustaz Hendei Yulyadi.

Dalam ceramahnya, Ustaz Hendei menyampaikan pentingnya menjaga silaturahmi dan memaknai Halal Bihalal sebagai ajang saling memaafkan serta membangun hubungan baru yang bersih dan tulus.

“Esensi Halal Bihalal adalah saling memaafkan, memperbaiki hubungan, dan membangun sikap saling tolong-menolong antar sesama saudara perantau, tetangga, dan sebangsa,” ungkapnya.

Salah satu penasihat PPB Kepri, Firman, turut menyampaikan pesan agar warga Palembang tetap solid dan menjaga kekompakan dalam kebersamaan.

“Jagalah hubungan silaturahmi sesama perantau, jaga kerukunan antar suku bangsa, dan teruslah berkontribusi dalam membangun Kepri,” pesannya.

Sementara itu, Arif selaku Ketua PPB Kota Tanjungpinang dan koordinator penyelenggara mengaku bersyukur atas antusiasme warga yang hadir dari berbagai wilayah Pulau Bintan, bahkan dari Tanjung Uban.

“Alhamdulillah, kehadiran warga sangat luar biasa. Ini menunjukkan semangat kebersamaan dan cinta terhadap kampung halaman,” tuturnya.

Sebagai penutup, panitia menyajikan berbagai hidangan khas Palembang yang menambah hangatnya suasana kekeluargaan dalam Halal Bihalal tersebut. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *