Infotodaya.id, Lingga- Warga masyarakat Desa Busung Panjang, Kecamatan Kepulauan Posek, Kabupaten Lingga antusias membangun tambatan perahu. Tambatan Perahu tersebut sangat dibutuhkan oleh masyarakat setempat, terutama para pelajar, Senin (20/06/2022).
Pembangunan Tambatan Perahu ini sangat penting sebagai salah satu sarana kebutuhan masyarakat maupun untuk persinggahan anak-anak yang bersekolah dari Desa Tetangga, khususnya untuk sekolah menengah atas,” kata Kepala Desa Busung Panjang Norbariansyah.
Dalam pembangunan Tambatan Perahu tersebut, pemerintah Desa mempekerjakan masyarakat lokal.
Kades berharap kepada masyarakat agar bangunan yang telah di bangun pada anggaran DD tahap II Tahun 2022 tersebut nantinya dapat dipergunakan dengan sebaik baiknya oleh masyarakat sekitarnya.
“Kita bangun Tambatan Perahu ini dari kita untuk kita, oleh karena itu mari kita sama sama menjaga dan merawatnya dengan baik.”harap Rian sapaan Kades Busungpanjang tersebut. (Suaib)